Rancapandan – Hari ini, Senin, 24 Februari 2025, dilaksanakan kegiatan sertifikasi kompetensi bagi guru Al-Qur'an profesional sesuai dengan standar Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Acara ini diselenggarakan oleh LSP Daarul Quran dan bertempat di MA Plus Al-Ittihaad, PPI 104 Rancapandan.Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengajaran Al-Qur'an dengan menghadirkan guru-guru yang memiliki kompetensi dan keahlian yang terstandarisasi secara nasional. Proses sertifikasi ini juga menjadi bagian dari upaya meningkatkan mutu pendidikan Islam di Indonesia.Sertifikasi dimulai pada pukul 08.00 WIB dan berlangsung hingga selesai. Acara ini didukung oleh berbagai pihak, termasuk lembaga pendidikan dan media partner, guna memastikan keberlangsungan program peningkatan kompetensi guru Al-Qur'an.Dengan adanya sertifikasi ini, diharapkan para guru Al-Qur'an semakin profesional dalam mengajar dan mampu memberikan pendidikan yang berkualitas bagi generasi penerus.(Sumber: Panitia Sertifikasi Guru Al-Qur'an 2025)